Selasa, 04 September 2012

Foto Kamera Pertama di Mars oleh Robot NASA


Robot Curiosity milik Badan Antariksa America Serikat (NASA) berhasil mengirimkan Foto foto TeleFoto Berwarna dengan Resolusi Tinggi Pertama di dunia dari Planet Mars. Foto Pemandangan Planet Mars ini diambil menggunakan Teknologi Lensa 100 Milimeter dan Teknologi Lensa 34 Milimeter pada Bagian Robot yg dinamakan Instrumen Mast Camera (atau Matscam).

Ok, daripada anda Penasaran. Ini dia 3 Foto Pertama di dunia dari Robot Curiosity

> Foto 1

Foto ini adalah sebuah Foto yg menampilkan Gundukan Gunung yg dinamakan Gunung SHARP. Foto ini dibidik dari jarak hingga 9,6 Kilometer dari Lokasi Pendaratan.

> Foto 2

Ok deh, sekarang mari kita perkecil gambar (Biar anda mudah untuk melihat Foto secara Keseluruhan)

Nah, gimana udah anda liahatkan…? Bagaimana Perasaan anda melihatnya…? Kerenkan..!! Foto Puncak Gunung tadi jika dibidik dari jauh hasilnya tampak indah, tapi kalau di foto secara keseluruhan, hasilnya malah menyeramkan. Gunung SHARP malah terasa jauh dan harus melewati lembah jurang dengan kemiringan seperti di Grand Canyon America Serikat. Orang NASA bilang ini adalah Lembah Gale Crater. Jika kita perhatikan, keadaan Planet Mars sama aja kayak dibumi. Cuma lebih gersang.

> Foto 3

Tapi coba anda perhatikan Foto Gambar ke 3 dari Kamera Sisi Lain Robot Curiosity di sebelah selatan Khatulistiwa Planet Mars dekat Pendaratan awal Robot Curiosity. Anda bisa perhatikan dengan Jelas, Foto diatas hampir seperti tanah liat dan dibawahnya ada warna biru, dan birunya seperti hijau lumut.

Menurut Diskusi Para Ahli Peneliti. Tanah yang punya warna merah abu abu ini mirip seperti Tanah Liat. Dan NASA melalui Robot Curiosity-nya pun Menyetujui. Tanah ini memang Seperti tanah liat. Tanah Liat identik dengan Proses Geologi Pembentukannya oleh Air. Kalau anda tidak percaya, coba anda tanya sama teman teman anda yang tinggal dekat pinggiran sungai pasti sering menemukan tanah liat. Dan untuk anda ketahui saja, Air juga identik dengan lumut. Lumut identik dengan Kehidupan. Dan apakah warna hijau di Foto Planet Mars adalah Lumut.

Hanya Tuhan yang Tahu. Tapi Robot Curiosity butuh 1 tahun untuk menjelajahi semua kawasan tersebut. Walaupun saat ini Planet tersebut dalam keadaan Super Gersang dan Super Kering. Tapi para ahli menduga, pasti dulunya disini pernah ada air, danau, lautan. Atau setidaknya “Air Terjun”.!

So, kita tunggu saja kabar selanjutnya, tapi yg pasti Ke 3 Foto ini adalah Foto Planet Mars Pertama di dunia yang di Foto oleh Robot NASA yang bertugas di Planet Mars.

Semoga Bermanfaat .

Tidak ada komentar:

Posting Komentar